KUNJUNGAN STUDI BANDING SISTEM PENJAMINAN MUTU KE ITS SURABAYA

Selasa, 15 Agustus 2023 - 18:11:48 WIB
Dibaca: 166 kali

Benchmark 2023

Pada hari ini tanggal 15 Agustus 2023, Badan Penjaminan Mutu (BPM) mengadakan studi banding ke kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Kunjungan ini langsung dipimpin oleh Dr. Achmad Maqsudi, M.Si., Ak., CA (Ketua BPM), Yusrida Muflihah, S.Kom, M.Kom (Sekretaris BPM), Agus Hermanto, S.Kom, M.MT (Kabag. AIMA), Pongky Lubas Wahyudi, ST., MT (Kabag. AIMNA) dan semua Gugus Penjaminan Mutu Fakultas.

Adapun dari Kantor Penjaminan Mutu ITS Surabaya, diterima langsung oleh Prof. Dr. Ir. Aulia Siti Aisjah, MT selaku Kepala KPM dan didampingi oleh Rakhmi Budi Fathonah, ST., MT selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha
Dalam kesempatan tersebut, Prof. Dr. Ir. Aulia Siti Aisjah, MT menjelaskan pola dan strategi pencapaian mutu untuk meraih akeditasi unggul dan internasional, yang sudah diterapkan dan terbukti berhasil di kampus ITS. Kunjungan diakhiri dengan foto bersama dan bertukar cendera mata. 

Benchmark 2023


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya