Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya menerima kunjungan
Benchmarking dari Universitas Widyagama Malang (UWG) yang dilaksanakan pada
hari Rabu, 24 Juli 2024. Kegiatan tersebut bertujuan untuk benchmarking dalam
program peningkatan kinerja kampus di UWG.
Kegiatan ini disambut langsung oleh jajaran pengurus Yayasan Tujuh Belas Agustus (YPTA), dan Rektor Untag Surabaya beserta jajarannya, sedangkan pihak Universitas Widyagama Malang dihadir oleh jajaran rektorat UWG beserta Yayasan Pembina Pendidikan Indonesia Widyagama Malang (YPPIWM), Ketua LPPM, KABIRO, KAHUMAS, KETUA BPM dan Kaprodi. Dari hasil kegiatan benchmarking tersebut telah terjalin kesepakatan berupa MOU antara kedua perguruan tinggi tersebut.